Bukan salah dalam melangkah..
Tetapi jalan yang terlalu terjal
Untuk terlalui , hanya dengan keinginan
Dan nafas yang tertatih ,
Di atas temaramnya kenyataan
Berharap pada cahaya bintang..
Agar menyinari diri..
Tuk menggapai tujuan ,
Tetapi langit tak berbintang..
Karena tertutup kesombongan ,
Hati yang terus mencari
Aku harus terus melangkah..
Di atas kakiku , di terjalnya jalanku
Walupun bintang tak lagi bersinar
Karena mendung tak lekas menghilang
Namun nafas harus terus ada
Mengalir bersama asa di dada
Agar nanti waktu memberikan kesempatan
Dan bila nanti bintang tak lagi bersinar..
Sehingga langit gelap gulita ,
Aku harus nyalakan lentera
Biarpun redup , namun menyejukkan rasa
Sebagai harapan tanpa keinginan
Agar diri sampai tujuan..
Meskipun rasa , hambar tak bermakna .
Tidak ada komentar:
Posting Komentar